Beasiswa, Keluarga, dan Tempat Tinggal

28 03 2007

Bacalah terlebih dahulu artikel tentang Tempat Tinggal. Berikut ini adalah hal-hal yang pernah ditanyakan kepada kami.

Jika beasiswa saya 600ribu won per bulan, mampukah saya membawa istri dan anak untuk tinggal di luar kampus?
Biaya hidup per orang sekitar 300ribu won per bulan kalau tinggal di asrama, maka beasiswa segitu hanya cukup untuk tinggal sendiri. Jika istri anda juga mendapat beasiswa atau bekerja part-time di luar rumah, maka anda bisa menyewa rumah di luar dan membiayai hidup istri dan anak anda.

Beasiswa saya 1,5 juta won per bulan, mampukah saya membawa istri dan dua anak?
Jika anak-anak anda belum sekolah, maka beasiswa anda masih cukup untuk membiayai hidup istri dan anak-anak.

Jika saya dan istri sama-sama harus kuliah, bagaimana dengan pengasuhan anak-anak? Read the rest of this entry »





Tempat Tinggal Pelajar di Korea

28 03 2007

Asrama Kampus
Pada umumnya, universitas-universitas di Korea Selatan menyediakan asrama bagi para mahasiswanya. Rata-rata hampir semua mahasiswa tertampung di dalam asrama kampus. Biaya asrama kampus biasanya sangat murah dibandingkan tinggal di luar kampus, yaitu berkisar antara 70 s.d. 300ribu won tergantung jenis kampusnya (biasanya kampus negeri lebih murah daripada kampus swasta terkenal). Dengan rata-rata sekitar 100 s.d. 200ribu won dan kamar yang cukup besar walaupun kadang harus berbagi dengan 1  s.d. 5 orang lain, maka lebih murah dibandingkan tinggal di “tempat kost” di luar kampus. Biasanya untuk mahasiswa graduate (S2/S3) jenis asramanya rata2 hanya 2 orang per kamar, sedangkan mahasiswa S1 bisa 4 orang dalam satu kamar.

Kamar-kamar dalam asrama biasanya sudah berisi tempat tidur, meja belajar, dan lemari baju. Fasilitasnya Read the rest of this entry »





Pengiriman Uang ke Indonesia

23 03 2007

Berikut ini adalah cara-cara pengiriman uang dari Korea ke Indonesia.

BANK ASAL
1. Lewat Western Union

Pengiriman uang dengan Western Union bisa dilaksanakan di cabang Kookmin Bank manapun di Korea. Besarnya uang yang dikirim maksimal $7000 per kirim.
Biayanya cukup mahal, menurut pengalaman kami (bisa lihat contoh biaya di sini):
– untuk uang sekitar $100 dikenakan biaya $15
– untuk uang sekitar $500 dikenakan biaya $42
– untuk uang sekitar $5000 dikenakan biaya $200
Kelebihannya:
– Kiriman sampai dalam hitungan detik (cocok untuk kebutuhan mendesak)
– Status pengiriman bisa di-track lewat website www.westernunion.com
– Biaya bisa sepenuhnya dibebankan kepada pengirim, sehingga penerima tidak perlu membayar apa-apa
– Uang kiriman bisa diambil di kantor pos cabang mana saja di Indonesia

2. Lewat Bank Biasa Read the rest of this entry »





Penyetaraan Ijazah di Dikti

15 03 2007

Bagi alumni PERPIKA yang ingin melakukan penyetaraan ijazah di Dikti Depdiknas, terlebih dahulu bisa cek daftar universitas Korea Selatan yang sudah pernah disetarakan oleh Dikti.

Buka website ini: http://www.evaluasi.or.id
Klik menu: Ijazah Luar Negeri –> Rekapitulasi Ijazah 
Keluar kotak pilihan negara, pilih SOUTH KOREA. Klik “Cari”.

Setelah proses di atas, akan keluar daftar universitas di Korea Selatan yang sudah disetarakan oleh Dikti. Ketika klik jumlah lulusan, maka akan terlihat daftar nama pemegang ijazah yang telah mendaftarkan ke Dikti. Jika anda mungkin kenal, bisa hubungi orang ybs mengenai pengalaman mereka 🙂 waktu mendaftarkan ijazah ke Dikti.

Read the rest of this entry »